Kehadiran 2 Pemain Ini Bisa Tingkatkan Mental Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

- 29 April 2023, 12:47 WIB
Timnas U-22 Indonesia saat menjalani laga uji coba kontra Bhayangkara
Timnas U-22 Indonesia saat menjalani laga uji coba kontra Bhayangkara /PSSI

PonorogoNews.com - Mantan pesepakbola Indonesia, Saktiawan Sinaga menyebut menyambut baik kedatangan dua pemain aboard di tubuh timnas U-22 Indonesia yang akan mentas di SEA Games 2023.

Timnas U-22 Indonesia dipastikan akan diperkuat Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan.

Seperti yang diketahui, Marselino saat ini memperkuat klub asal Belgia, KMSK Deinze.

Sedangkan Pratama Arhan di klub Jepang, Tokyo Verdy.

Kehadiran dua pemain aboard itu diharapkan Saktiawan Sinaga mampu mengangkat mental pemain timnas U-22 Indonesia.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Indra Sjafri Tak Mau Pusing, Thailand dan Vietnam Sama Saja

"Kedua pemain itu dapat mendongkrak semangat rekan-rekannya," kata Saktiawan dikutip dari Antaranews.com.

Kendati begitu, timnas U-22 Indonesia tak boleh terlalu mengandalkan kepada satu dua individu saja.

Saktiawan Sinaga mengingatkan jika sepak bola adalah permainan tim di mana pemain dituntut untuk selalu kompak.

Halaman:

Editor: Matius Niko Henrikus

Sumber: Antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x