Percaya Hari Baik, Ipong Muchlissoni Pilih Hari Senin untuk Cari Rekomendasi Partai pada Pilkada Ponorogo 2024

- 22 Mei 2024, 10:35 WIB
Percaya Hari Baik, Ipong Muchlissoni Pilih Hari Senin untuk Cari Rekomendasi Partai pada Pilkada Ponorogo 2024
Percaya Hari Baik, Ipong Muchlissoni Pilih Hari Senin untuk Cari Rekomendasi Partai pada Pilkada Ponorogo 2024 /Instagram @Ipong Muchlissoni

PonorogoNews.com - Jelang pilkada 2024, Ipong Muchlissoni mendaftar bacabup Ponorogo ke tiga partai politik (Parpol) sekaligus dalam satu hari. Kenapa Ipong terkesan ngebut meski beberapa partai masih cukup lama waktu pendaftarannya?

Tiga partai yang didatangi oleh Ipong Muchlissoni adalah Demokrat, PKB, dan PAN. Ternyata alasannya adalah terkait hari baik untuk mendaftar.

Menurutnya, hari Senin adalah hari baik baginya untuk melakukan pendaftaran ke beberapa partai yang diharapkan mau mengusungnya pada Pilkada Ponorogo 2024.

Baca Juga: Rekomendasi Masakan Enak di Kabupaten Ponorogo yang Bikin Ketagihan, Cocok Bagi Pecinta Kuliner

“Ya memang berdasarkan hitung-hitungan kita hari ini baik, memungkinkan menyelesaikan 3 partai. Kita memang memilih hari Senin, tadi malam di PKB kalau kalender Jawa ya Senin,” ujar Ipong.

Tiga partai tersebut dipilih karena secara hitung-hitungan sangat mungkin memberikan dukungan pada dirinya pada Pilkada Ponorogo 2024.

Bahkan Ipong Muchlissoni mengaku sudah berkomunikasi dengan beberapa partai politik, kecuali PDIP dan PPP.

"Kalau PDIP dibuka hanya beberapa jam dan ditutup. Ya saya sebenarnya pengen daftar tapi gak sempat,” ujarnya.

Baca Juga: Rekomendasi Kuliner Mie Ayam dan Bakso di Kediri, Lengkap Harga Seporsinya

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah