Pentas Reog Bulan Purnama, Cek Jadwalnya dan Langsung Saksikan di Aloon-aloon Ponorogo

- 30 September 2023, 20:05 WIB
Reog Ponorogo Layak Tampil di event Internasional
Reog Ponorogo Layak Tampil di event Internasional /Ponorogo.go.id/

PonorogoNews.com - Pentas Reog Ponorogo di bulan purnama kembali digelar, lokasinya masih berada di Aloon-aloon. Kapan akan digelar?

Dilansir dari Instagram resmi Ponorogo, pentas Reog bulan purnama akan dilakukan pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Dimulai pukul 19.00 WIB hingga selesai di panggung utama Aloon-aloon Ponorogo. Pada pentas Reog bulan purnama ini ada beberapa grup yang akan tampil.

Pertama grup Reog Singo Mudo dari kecamatan Jenangan. Kemudian Sanggar Tari Kinanti Putri, SMP Ma'arif 1 Ponorogo, Sanggar Tari Granggang Suh, Dapur Seni Probo Wengker.

Baca Juga: 7 Angkringan di Kabupaten Ponorogo yang Cocok untuk Habiskan Malam Minggu Bareng Kekasih

Seperti diketahui pentas Reog bulan purnama adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo.

Sementara bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko menegaskan jika Reog bulan purnama adalah salah satu upaya untuk mengembangkan generasi penerus seniman tari Reog.

Selain itu sebagai wujud syukur masyarakat Ponorogo karena masih diberikan kesempatan untuk menikmati indahnya bulan purnama.

"Bersyukur Pentas Reog malam bulan purnama kembali bisa kita nikmati," ujar Sugiri Sancoko.

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x