SEA Games 2023 - Usai Petik 2 Kemenangan, Timnas U-22 Indonesia Diminta Tak Meremehkan Lawan Selanjutnya

- 6 Mei 2023, 08:00 WIB
Timnas U-22 Indonesia saat menghadapi Myanmar dalam lanjutan grup A SEA Games 2023
Timnas U-22 Indonesia saat menghadapi Myanmar dalam lanjutan grup A SEA Games 2023 /Twitter.com/@PSSI

PonorogoNews.com - Kiper timnas U-22 Indonesia, Ernando Ari meminta rekan rekannya untuk tidak meremehkan dua lawan di sisa fase grup A SEA Games 2023.

Sebelumnya timnas U-22 Indonesia meraih dua kemenangan.

Filipina mampu dikalahkan dengan skor 3-0.

Sedangkan Myanmar mampu dibekuk dengan skor 5-0.

Torehan delapan gol dan clean sheet dalam dua laga menjadi catatan yang cukup mentereng.

Timnas U-22 Indonesia sendiri masih memiliki dua laga sisa di fase grup A.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Timnas U-22 Indonesia Masih Ada Pekerjaan Rumah Jelang Hadapi Timor Leste

Timor Leste akan menjadi lawan selanjutnya pada Minggu (7/5) pukul 16.00 WIB mendatang.

Sementara tuan rumah Kamboja akan menjadi laga pamungkas di fase grup yang digelar dua hari setelahnya.

Halaman:

Editor: Matius Niko Henrikus

Sumber: pssi.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah