Pemkab Ponorogo Rencanakan Jadikan Jalan Gajah Mada Jadi Satu Arah

- 10 Januari 2024, 06:35 WIB
Pemkab Ponorogo Rencanakan Jadikan Jalan Gajah Mada Jadi Satu Arah
Pemkab Ponorogo Rencanakan Jadikan Jalan Gajah Mada Jadi Satu Arah /Jihan/PonorogoNews

PonorogoNews.com - Belum lama selesai dipoles menjadi lebih cantik, Jalan Gajah Mada Ponorogo diwacanakan akan diubah menjadi satu arah.

Seperti yang dikatakan Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko beberapa waktu lalu, pihaknya masih dalam tahap perencanaan dan pembahasan bersama Satlantas Polres Ponorogo dan Dinas Perhubungan terkait hal tersebut.

"Masih dalam perencanaan. Kemarin sudah undang kasatlantas untuk dikaji bersama-sama," katanya.

Baca Juga: Bakal Spesial Bandara Dhoho Kediri Bakal Gunakan Bahasa Jawa Kromo Inggil untuk Pengumuman

Bukan tanpa alasan, dirinya ingin membuat wajah kota Ponorogo menjadi lebih rapi dan elok. Jalan yang awalnya dua arah itu akan dibuat menyambung ke Jalan Jenderal Soedirman.

Pun begitu pula pedestrian trotoar (face off) akan berlanjut di Jalan Ahmad Dahlan dan Jalan Sultan Agung.

Kedua jalan tersebut juga akan dilakukan perubahan menjadi satu arus.

Sehingga akan terbentuk lingkar 8 yang menyambung satu arah mengikuti rute dari Jalan Urip Sumoharjo-Ahmad Dahlan-Sultan Agung-Gajah Mada-Jenderal Soedirman-Diponegoro.

Baca Juga: Ini Kode Penerbangan Bandara Internasional Dhoho Kediri, Berapa Rute yang Dibuka?

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah