Sejumlah Investor Mulai Masuk di Kota Madiun pada 2024, Kabupaten Ponorogo Kapan?

- 14 Mei 2024, 16:15 WIB
 "Banyak sekali yang masuk saat 2023 itu. Dari berbagai sektor mulai perdagangan, perumahan, pertanian dan mebel, tapi kita turun dibandingkan 2022. Semoga tahun ini naik," katanya.
"Banyak sekali yang masuk saat 2023 itu. Dari berbagai sektor mulai perdagangan, perumahan, pertanian dan mebel, tapi kita turun dibandingkan 2022. Semoga tahun ini naik," katanya. /Antara News

PonorogoNews.com - Wali Kota Madiun periode 2019-2024, Maidi mengemukakan sejumlah investor dari dalam dan luar negeri telah menanamkan modal.

Dalam penjelasannya, Maidi sudah membuat rencana jangka panjang setelah sejumlah investor mau masuk ke Kota Madiun.

Seperti dengan meningkatkan SDM unggul dari Kota Madiun, kemudian menyiapkan fasilitas-fasilitas penting, hingga rencana komersial.

"Kalau investor masuk dan fasilitas siap, sedangkan SDM tidak siap, ya sama saja menjadi penonton bukan pemain. Kita harus siap dari segala aspek."

Baca Juga: DPRD Ponorogo Beri Catatan dan Rekomendasi atas LKPJ Bupati Tahun 2023, Apa Saja?

"Fasilitas, lingkungan kota, hingga SDM nya harus unggul. Makanya itu saya sekolahkan anak-anak miskin hingga kuliah, agar mereka punya bekal yang lebih," katanya.

Maidi menambahkan dalam satu tahun ke depan sudah ada beberapa investor yang terus menyusul membuka usaha di Kota Madiun.

"Dalam satu tahun ke depan sudah ada beberapa investor yang terus menyusul. Semisal rumah sakit internasional, toko grosir alat rumah tangga bermerek nasional, hingga investasi utilitas," kata Maidi.

Baca Juga: DPRD Ponorogo Beri Catatan dan Rekomendasi atas LKPJ Bupati Tahun 2023, Apa Saja?

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah