Rekan Senegara Khabib Disebut Bisa Kalahkan Francis Ngannou dan Jon Jones

- 26 April 2023, 09:15 WIB
Mantan raja kelas berat UFC, Francis Ngannou
Mantan raja kelas berat UFC, Francis Ngannou /TWITTER.COM/@BLOODYELBOW

PonorogoNews.com - Seorang petarung kelas berat UFC yang berasal dari negara yang sama dengan Khabib Nurmagomedov disebut bisa mengalahkan Jon Jones dan Francis Ngannou.

Jones dan Ngannou memang sering disebut petarung kelas berat MMA terbaik saat ini.

Petarung berjulukan Bones adalah penghuni takhta tertinggi kelas berat UFC saat ini.

Di sisi lain, Ngannou adalah sosok mantan penguasa singgasana tersebut sebelum memutuskan meninggalkan UFC.

Namun, dua jagoan itu disebut akan kalah apabila dipertemukan dengan Sergei Pavlovich.

Pendapat demikian dikemukakan oleh manajernya, Rizvan Magomedov.

Tidak cuma Jones dan Ngannou, Pavlovich juga disebutnya punya peluang mengalahkan semua petarung.

Sang manajer pun meyakini bahwa petarung yang pernah menjadi rekan sparring Khabib Nurmagomedov itu akan masuk duel perebutan gelar akhir tahun ini.

"Sergei Pavlovich akan memperebutkan gelar juara sebelum akhir tahun."

Baca Juga: Eks Raja UFC Francis Ngannou Mau Hijrah ke Tinju, Floyd Mayweather Jr. Siap Beri Dua Bantuan

"Saya sepenuhnya yakin dengan ini. Tidak ada penantang lain lagi."

"Dia sudah membuktikan bahwa dia layak untuk memperebutkan sabuk."

"Francis Ngannou beruntung dia sudah meninggalkan UFC."

"Sergei akan melunturkan kejayaannya."

"Sergei punya peluang untuk mengalahkan semua petarung."

"Tidak masalah baginya jika Jon Jones adalah King Kong," pungkas Rizvan Magomedov.

Sergei Pavlovich memang sangat mungkin untuk masuk duel perebutan gelar dalam jangka waktu yang diinginkan sang manajer.

Pasalnya, pembaharuan ranking yang baru dilakukannya menempatkan Pavlovich di urutan dua.

Baca Juga: Mantan Raja UFC Francis Ngannou Dianggap Tak Punya Peluang Menang atas Tyson Fury dan Sejenisnya

Editor: Reinaldo Suryo Negoro

Sumber: Championat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x