Hotel Terbaik di Kabupaten Pacitan, Nikmati Pengalaman Menginap yang Tidak Ada Duanya

- 27 Mei 2024, 08:15 WIB
8 Hotel Untuk Tempat Transit di Kabupaten Pacitan, Bagunan Mewah hingga Konsep Menginap di Pinggir Pantai
8 Hotel Untuk Tempat Transit di Kabupaten Pacitan, Bagunan Mewah hingga Konsep Menginap di Pinggir Pantai /Istimewa

PonorogoNews.com – Sedang berlibur ke Pcitan tapi bingung mau nginap dimana? Kabupaten Pacitan bisa dikatakan hidden gem atau surga tersembunyi di Jawa Timur.

Pacitan punya banyak potensi wisata alam yang tak kalah menarik dari Yogyakarta. Wisata alam seperti pantai paling diincar wisatawan.

Selama habiskan liburan di Pacitan pemilihan tempat menginap juga perlu diperhatikan loh. Jangan sampai salah mengambil hotel untuk berisitirahat.

Agar tidak salah memilih, simak 8 hotel cocok buat transit atau liburan di kabupaten Pacitan:

Baca Juga: Jelang Pilkada 2024, 921 Anggota PPS di Ponorogo Diharapkan Melakukan Tugas dengan Baik

1. Swara Surf & Stay Pacitan

Hotel Swara Surf & Stay Pacitan termasuk pilihan tepat bagi para wisatawan yang mencari akomodasi yang nyaman di Pacitan.

Terletak dekat dengan pantai-pantai terkenal seperti Pantai Watu Karung, hotel ini menawarkan kamar-kamar yang bersih dan nyaman dengan fasilitas yang sederhana namun memadai.

Hotel Swara Surf & Stay Pacitan selalu penu pengunjung. Apalagi ketika libur Sekolah atau panjang, banyak wisatwan lokal maupun asing pilih menginap di hotel berkonsep pinggir pantai.

2. Surya Hotel Pacitan

Surya Hotel Pacitan berada di pusat kota Pacitan. Buat pengunjung yang tertarik nikmati suasana malam kota Pacitan disarankan pilih tempat istirahat disini.

Banyak sekali kegiatan yang bisa di eksplor para Wisatawan saat berada sekitaran kota. Tawarkan fasilitas lengkap, kamar-kamar dipastikan hidupkan suasana nyaman dilengkapi staf yang ramah. Surya Hotel Pacitan menjamin ‘ada harga, ada kualitas’.

Baca Juga: Perwakilan Pemerintah Malaysia Kunjungi Kabupaten Ponorogo: Banyak Leluhur dari Bumi Reog

3. The Horizontal Hotel Pacitan

The Horizontal Hotel Pacitan berada di lokasi strategis yakni pusat kota Pacitan. Tempat The Horizontal Hotel sangat dekat dengan Alun-alun Pacitan.

Cocok buat kamu yang menginap bareng keluarga besar atau anak-anak. The Horizontal sangat dekat dengan tempat wisata anak-anak. Banyak spot taman bermain yang bisa diakses wisatwan.

Selain dekat dari Alun-alun Pacitan, The Horizontal Hotel Pacitan juga mudah akses ke Terminal Pacitan. Tak perlu waku lama untuk kesana, penginapan ini paling strategis untu transit.

4. Batu Hill Villa

Penginapan Batu Hill Villa berkonsep di tempat wisata alam popular Pacitan. Kamu bisa temukan Batu Hill Villa sekitaran Pantai popular di Pacitan.

Batu Hill Villa merupakan akomodasi dengan lokasi terbaik di Pringkuku. Tak tanggung, ada 3 pantai yang dekat dengan tempat penginapan Batu Hill Villa.

Diantaranya ada Pantai Watu Karang, Pantai Kasap, dan Pantai Klayar. Lumayan dekat kalau berangkat dari Batu Hill Villa.

Fasilitas yang diatawarkan juga relatif menyesuaikan jenis kamar yang dipilih.

Baca Juga: Kota Blitar Dukung Operasional Bandara Dhoho Kediri, Halte Bus Dibangun di Sejumlah Titik

5. Hotel Kampoeng Pacitan

Hotel Kampoeng Pacitan punya konsep unik loh. Kamar penginapan disini berjejer rapih dengan desain bangunan bak rumah tradisional.

Hotel Kampoeng Pacitan hidupkan suasana berlibur nyaman bak di rumah sendiri. Fasilitas lengkap serta pemandangan spektakuler jadi daya tarik tempat ini.

Dipastikan wisatawan yang menginap di Hotel Kampoeng Pacitan dapat pengalaman menginap yang eksklusif dan tak terlupakan. Ada juga fasilitas tempat bermain khusus anak-anak.

6. Watukarung Ristu Homestay

Komsep Watukarung Ristu Homestay hampir mirip penginapan bernuansa Bali. Penginapan model ini mudah ditemukan di Bali loh.

Minimalist namun terasa nyaman, ada juga kolam renang yang bisa dinikmati wisatawan. Lokasi Watukarung Ristu Homestay lumayan dekat dari pantai.

Wisatwana dapat nikmati pemandangan indah sunset atau sunrise disana. Harga yang dibandrol tergolong ramah dikantong. Watukarung Ristu Homestay wajib direkomendasikan saat main ke Pacitan.

Baca Juga: 10 Wisata yang Ada di Kota Malang, Salah Satunya Batu Night Spectacular

7. Parai Teleng Ria Beach Resort

Lokasi Parai Teleng Ria Beach Resort sangat strategis dari pantai. Bahkan pemandangan sunrise maupun sunset terlihat jelas di penginapan. Anda tidak perlu pergi ke pantai untuk menontonnya.

Cukup berdiri di halaman Parai Teleng Ria Beach Resort, pemandangan cantik sunrise atau sunset dapat dinikmati.

8. Istana Ombak Eco Resort

Fasilitas Istana Ombak Eco Resort sangat lengkap. Ada sarapan gratis, kolam renang, gym, sepeda. hingga pemandangan pantai siap manjakan wisatwan.

Istana Ombak Eco Resort suguhkan pemandangan laut yang spektakuler. Resort ini menawarkan pengalaman menginap eksklusif di Pacitan. Termasuk fasilitas kolam renang infinity menghadap langsung ke laut.

Tak heran Istana Ombak Eco Restort popule di kalangan wisatawan terutama wisatawan asing.***

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah