Wajah Baru Kabupaten Ponorogo, Sugiri Siapkan Pedestrian Berbentuk Angka 8 untuk Menarik Wisatawan

- 8 September 2023, 11:27 WIB
Warga Ponorogo harus siap-siap, karena Jalan Gajah Mada akan disulap menjadi lebih cantik. Lebih dari Malioboro di Jogja.
Warga Ponorogo harus siap-siap, karena Jalan Gajah Mada akan disulap menjadi lebih cantik. Lebih dari Malioboro di Jogja. /PonorogoKab

PonorogoNews.com - Kabupaten Ponorogo terus berbenah demi mendapatkan gelar kota wisata. Kali ini yang dikebut adalah pembangunan pedestrian di sekitar aloon-aloon Bumi Reog. 

Ambisi terbesar bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko adalah menyatukan semua pedestrian yang sudah ada. Kini yang dikebut adalah pembangunan jalan Gajah Mada.

Nantinya jalan Gajah Mada akan tersambung dengan jalan Hos Cokroaminoto dan jalan Jendral Sudirman. 

Baca Juga: Potret Pesona Bendungan Bendo, Suguhkan Pemandangan Hijau Pegunungan di Ponorogo Selatan

Setelah pembangunan pedestrian di Jalan Gajah Mada selesai, nantinya akan berlanjut ke jalan Sultan Agung dan jalan Ahmad Dahlan.

Jika selesai semua maka akan ada jalan lingkar 8 di Kabupaten Ponorogo. Pasalnya jika tersambung semua akan terlihat seperti angka 8.

Kabupaten Ponorogo Ikuti Jejak Jalan Malioboro Yogyakarta?

Tidak bisa dipungkiri pembangunan jalan pedestrian di Ponorogo terinspirasi dari jalan Malioboro di Yogyakarta. 

Baca Juga: Baru Bisa Dibuka Akhir Tahun, Bandara Dhoho Kediri Ternyata Belum Siap 100 Persen

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah