Ratusan Buruh Pabrik Rokok di Kabupaten Ponorogo Dapat Bantuan Langsung Tunai

- 27 Oktober 2023, 11:10 WIB
Penyerahan bantuan langsung pada petani tembakau dan buruh pabrik rokok
Penyerahan bantuan langsung pada petani tembakau dan buruh pabrik rokok /PonorogoNews.com/

PonorogoNews.com - Sebanyak 517 buruh pabrik rokok Ponorogo mendapat Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang berasal dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT). 

Bantuan tersebut disalurkan secara langsung oleh Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Wakil Bupati Ponorogo Lisdyarita di Pendopo Agung Ponorogo, Kamis, (26/10/23). 

Adapun ratusan penerima tersebut merupakan buruh di empat pabrik rokok yang tersebar di Ponorogo. Yakni Pabrik Djanoko di Kelurahan Mangkujayan, Karya Sukses Mandiri Babadan, Bima Sakti (Walang Kekek) Kelurahan Mangkujayan dan Berkah Nalami Babadan. 

Masing masing menerima bantuan senilai Rp1,2 juta yang dialokasikan untuk 4 bulan. 

Baca Juga: Bandara Dhoho Baru Dibuka 9 Desember Meski Pembangunan Selesai November 2023, Ini Penjelasannya

Supriadi Kepala Dinas Sosial P3A Ponorogo mengatakan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemkab terhadap kesejahteraan buruh tani tembakau dan pegawai rokok Ponorogo. Ia berharap bantuan ini dapat digunakan sebaik-baiknya. 

"Ini membuktikan perhatian Pemkab kepada kita semua, kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya," ujar Supriadi. 

Sementara itu, Bupati Sugiri berharap bantuan ini dapat menjadi pemacu para pegawai untuk lebih semangat dan kreatif dalam bekerja.

Dengan kerja yang optimal maka pabrik rokok akan semakin berinovasi dan maju. 

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x