Maling Swalayan di Ponorogo Panjat Terop Hingga Tutupi Muka dengan Kresek Merah, Uang Puluhan Juta Raib

- 30 Maret 2024, 05:05 WIB
Maling Swalayan di Ponorogo Panjat Terop Hingga Tutupi Muka dengan Kresek Merah, Uang Puluhan Juta Raib
Maling Swalayan di Ponorogo Panjat Terop Hingga Tutupi Muka dengan Kresek Merah, Uang Puluhan Juta Raib /Istimewa

PonorogoNews.com - Tak ada henti-hentinya maling masih melancarkan aksinya di Ponorogo selama bulan Ramadhan ini.

Bukan di rumah kosong, kali ini kasus pencurian terbaru terjadi di sebuah swalayan di Jalan Sawoo-Sriti, Desa Sawoo, Kecamatan Sawoo, Ponorogo.

Maling yang beraksi pada Kamis (28/3/2024) malam itu bertindak seorang diri. Aksinya terekam CCTV hingga viral di media sosial.

Baca Juga: 6 Fakta Rel Kereta Api di Kabupaten Ponorogo, Sempat Menjadi Primadona Masyarakat Sebelum Tersingkir

Salah seorang warga setempat, Riska, mengatakan jika pelaku bisa memasuki swalayan dengan cara memanjat terop yang ada di belakang toko.

Kemudian, pelaku berhasil masuk ke lantai 2 toko tersebut karena pintu tidak terkunci.

"Masuknya lewat belakang toko. Kebetulan samping toko ini ada taman bermainnya. Naik ke lantai 2 tempat jemur baju," kata Riska kepada PonorogoNews.com, Jumat (29/3/2024).

Setelah berhasil masuk, pelaku turun untuk menuju lantai bawah yang merupakan area swalayan. Dari rekaman CCTV yang beredar, pelaku nampak wira-wiri sampai akhirnya mengambil rokok dan mengobrak-ngabrik laci kasir.

Baca Juga: Dua Maskapai Sudah Mendapatkan Izin Terbang di Bandara Dhoho Kediri, Tapi Operasional Bandar Udara Belum Jelas

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x