Warga Ponorogo Ingin Berkunjung ke Yogyakarta, Ini Daftar Destinasi Wisata Terbaiknya

- 3 November 2023, 20:05 WIB
Perbatasan Jalan Pasar Kembang dan Malioboro.
Perbatasan Jalan Pasar Kembang dan Malioboro. /Foto : Chaidir

PonorogoNews.com - Yogyakarta terkenal dengan provinsi budaya dan memiliki sekolah terbaik di Indonesia, baik di tingkat SD hingga Perguruan Tinggi. Tapi Yogyakarta juga dikenal sebagai tempat yang memiliki banyak pilihan wisata.

Pasalnya jika anda berkunjung ke Yogyakarta tidak akan sulit menemukan tempat wisata terbaik, seperti wisata sejarah, wisata alam dan religi.

Salah satu wisata terbaik yang akan bisa didatangi ketika berkunjung ke Yogyakarta adalah Keraton Sultan Yogyakarta.

Selain itu masih ada beberapa tempat wisata terbaik yang bisa anda kunjungi oleh wisatawan baik asing atau dalam negeri.

Baca Juga: Bagaimana Persiapan Bandara Dhoho Kediri Jelang Dilakukan Tes, Apakah Semuanya Sudah Siap?

Berikut adalah 7 tempat wisata Yogyakarta yang wajib menjadi tujuan anda ketika berlibur.

Jalan Malioboro

Jalan Malioboro adalah jantung Kota Jogja dan wajib dikunjungi. Selain untuk beli oleh-oleh, kamu juga bisa makan-makan di area Malioboro. Apalagi kalau malam, banyak warung tenda berdiri di sini.

Kraton Yogyakarta

Istana Kesultanan Yogyakarta yang memiliki sejarah panjang. Kamu bisa mengunjungi Kompleks Utama Keraton Yogyakarta yang dibuka untuk umum pada pukul 08.30 - 13.00 WIB.

Baca Juga: Diguyur dana 1,4 Miliar Eks Pasar Lanang Ponorogo Dijadikan Gedung Kreatif

Desa Wisata Pulesari

Di Desa Wisata Pulesari, kamu bisa merasakan budaya tradisional dan menikmati suasana yang nyaman dan tenang.

Pantai Parangtritis

Nikmati senja di Pantai Parangtritis dan biarkan air laut yang bening membelai.

Candi Borobudur

Dibangun pada abad ke-9, Candi Borobudur adalah magnet yang mampu menarik jutaan wisatawan setiap tahun.

Candi Prambanan

Candi Hindu setinggi 47 meter dengan ornamen yang mengagumkan ini tak tertandingi kecantikannya.

Baca Juga: Sebentar Lagi Bandar Udara Dhoho Kediri Bakal Dites dan Diverifikasi, Apakah Sudah Siap Beroperasi?

HeHa Sky View

Tempat selfie dengan pemandangan langit dan Kota Jogja dari ketinggian yang sangat instagramable.***

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah