Bupati Sugiri Sancoko Niat Evaluasi Jalan Satu Arah, Netizen: Sak Karepmu Pak

- 29 Februari 2024, 11:10 WIB
Tanggapan Bupati Ponorogo Soal Keluhan  Warga Terhadap Jalan Satu Arah: Sabar dan Ikhlas
Tanggapan Bupati Ponorogo Soal Keluhan  Warga Terhadap Jalan Satu Arah: Sabar dan Ikhlas /PonorogoNews

PonorogoNews.com - Meski sudah dirubah, tapi netizen tetap kurang puas terhadap kebijakan Bupati Sugiri Sancoko untuk membuat one way (jalur satu arah).

Sebelumnya, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko mengatakan akan merubah one way saat menghadiri refleksi 3 tahun kepemimpinannya di Gedung Sasana Praja Ponorogo, Senin (26/2/2024) malam.

"Namanya uji coba, saya memohon maaf kepada semua masyarakat yang barangkali menjadi korban dari perubahan dari 2 arus jadi 1 arus. Tapi butuh pembiasaan," ujarnya.

Baca Juga: Ini 8 Rekomendasi Tempat Wisata di Kediri agar Liburanmu makin Bervariasi

Meskipun begitu, dirinya akan tetap memberlakukan one way di sejumlah ruas jalan namun akan dikaji ulang kembali.

Seperti Jalan Sultan Agung yang satu arah ke selatan akan dibalik jadi satu arah ke utara, lalu Jalan HOS Cokroaminoto akan balik seperti semula, satu arah ke selatan.

"Kalaupun harus seperti itu dipertahankan atau dibalik misalnya Sultan Agung ke utara, bundaran (Jalan KH Ahmad Dahlan) ke barat. Monggo dipikirkan," katanya.

Ia juga meyakini kebijakan yang diterapkannya kali ini semata-mata menjadikan Ponorogo lebih baik.

Baca Juga: 5 Buah-buahan Wajib Ada Saat Bulan Puasa, Pecinta Hidup Sehat Wajib Merapat

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah