Coba Liburan Anti Mainstream ke 8 Destinasi Wisata Terpencil di Kabupaten Blitar

13 Juni 2024, 06:00 WIB
Pantai Serang Jadi Destinasi Wisata Trbaik di Blitar //disparbudpora.blitarkab

PONOROGO NEWS – Kota peristirahatan terakhir Presiden Seokarno selalu punya daya tarik wisatawan lokal. Kota blitar memang dikenal sebuah kota kecil di Jawa Timur.

Dibalik julukan kota kecil di Jawa Timur, Blitar juga punya destinasi wisata yang tak banyak diketahui wisatawan atau masyarakat umum. Hanya orang-orang asli di Blitar sedikit paham destinasi wisata di tempat tersebut.

Temukan keindahan alam serta ketenangan yang jarang ditemukan pada destinasi wisata lain sambil simak 8 destinasi wisata di daerah terpencil Blitar:

Baca Juga: Bandara Dhoho Kediri jadi Episentrum Perekonomian di Jawa Timur, Tapi Ada Syarat yang Harus Dipenuhi

1. Pantai Gayasan

Pesona unik pantai Gayasan yakni pasir beraneja ragam. Mulai dari putih, coklat, hingga hitam. Buktkan sendiri keunikan pantai ini langsung datang ke Krajan, Tumpak Kepuh, Bakung, Blitar.

2. Pantai Banteng Mati

Pantai Banteng Mati dengan ciri ombak tenang diapit tebing sebelah kanan dan kiri menampah panorama destinasi wisata wajib dikunjungi.

Berburu sunset di pantai Banteng Mati paling sering dilakukan para wisatawan. Berlibur disini sangat hibur jiwa yang lelah.

3. Bukit Teletubbies

Pemandangan hijau nan luas mirip bukit di adegan acara hiburan ‘Teletubbies’ tergolong destinasi wisata keluarga. Lokasi luas, sejuk, dan banyak spot foto yang bisa diunggah ke sosial media bikin bukit Teletubbies cukup ramai wisatawan.

4. Kebun Teh Sirah Kencong

Belakangan ini destinasi wisata kebuh teh paling diminati wisatawan. Hal senasib menimpa tempat wisata kebuh teh Sirah Kencong.

Dulu lokasi ini sepi pengunjung karena berada di ketinggian dan perlu tenaga ekstra agar sampai disana. Seiring waktu kebun teh Sirah Kencong ramai pengunjung.

5. Gua Embultuk

Gua alami yang jarang dikunjungi wisatawan atau keberadaannya kurang diekspos ke sosial media. Padahal Gua Embultuk masih terjaga keasriannya dan lokasi sepi pengunjung hadirkan suasana tenang.

6. Pantai Serang

Hidden Gem Blitar ada pantai Serang yang menyembunyikan keindahan pasir putih dan ombak yang tenang. Kamu bisa bermain air di sekitaran pantai Serang tetapi jangan terlalu menengah.

Cukup disayangkan tak banyak wisatawan melihat pesona indah pantai Serang. Rasakan sensasi liburan private ala pantai Serang.

7. Air Terjun Umbul Waru

Destinawi wisata terpencil masih sekitar air terjun. Pada desa Sidomulyo, kecamatan Bakung, air terjun Umbul Waru siap manjakan wisatawan dengan kondisi air segar dan mengalir deras.

Air terjun Umbul Waru makin nikmat saat diperhatikan bersamaan pemandangan sekitar yang masih hijau serta pepohonan rindang.

Baca Juga: Potensi Wisata di Kabupaten Ponorogo Cukup Besar, Sugiri Sancoko Harapkan Adanya Sinergi untuk Tarik Wisatawan

8. Pantai Jolosutro

Salah satu pantai tersembunyi di Blitar alias tidak banyak wisatawan tahu lokasi Pantai Jolosutro. Hanya warga sekitar yang main ke Pantai Jolosutro.

Tentu suasana berlibur ke Pantai Jolosutro sangat tenang. Yang menarik pantai ini dihiasi pasir hitam dan ombak besar. Tidak disarankan bermain air atau berada di bibir pantai.

Cukup nikmati pesona Pantai Jolosutro dari kejauhan saja. Jangan lupa abadikan momen bermain di destinasi wisata terpencil tersebut.***

Editor: Wibbiassiddi

Tags

Terkini

Terpopuler