Ngebel Kembali Dipercantik, Pembangunan Water Fountain Habiskan Dana Rp1 Miliar?

30 Agustus 2023, 18:05 WIB
Potret Telaga Ngebel Ponorogo /

PonorogoNews.com - Tulangpunggung pendapatan daerah Kabupaten Ponorogo dari sektor wisata, Telaga Ngebel, kembali dipercantik. Berapa biaya yang dihabiskan?

Setelah mendatangkan Perahu Naga, kini Pemerintah Daerah (Pemkab) Ponorogo membangun tribun untuk menonton water fountain.

Pembangunan water fountain ini memungkinkan para pengunjung lebih bisa menikmati suasana dari air mancur malam di tengah Telaga Ngebel.

Baca Juga: Tertarik Healing Singkat ke Ponorogo? Catat 3 Top Tempat Wisata Viral Sosial Media Instagram Edisi 2023

Rencananya, pemkab akan membangun tribun sepanjang 150 meter. Dikabarkan bisa menampung lebih dari 1000 penonton.

Selain itu, ada juga panggung mini yang akan dibangun di sekitar Telaga Ngebel, total biaya yang dikeluarkan adalah Rp1 miliar.

Relokasi Pedagang Demi Tribun Water Fountain 

Pembangunan tribun water fountain akan berdampak pada para pedagang di sekitar Telaga Ngebel. Pasalnya Pembangunan direncanakan  berlokasi di sekitar gapura tepi dermaga Telaga Ngebel. 

Sehingga mau tidak mau para pedagang harus dipindahkan. Terkait hal tersebut Kepala Disbudparpora Ponorogo, Judha Slamet menerangkan akan relokasi para pedagang. 

Baca Juga: Lanud Iswahyudi Terganggu, Penerbangan di Bandara Dhoho Bisa Ganggu Latihan Militer?

Tidak hanya itu, pedagang akan diberikan stand bagus untuk berjualan. Artinya bisa langsung mengantar pesanan ke area tribun penonton. 

Pembangunan stand pedagang juga menghabiskan dana yang cukup besar, yakni sekitar Rp1 miliar.

Pembangunan yang terus dilakukan di Telaga Ngebel itu memang wajar, pasalnya Ngebel adalah penyumbang terbesar dari APBD Ponorogo di sektor wisata. 

Tapi menariknya, pembangunan yang cukup pesat tersebut belum dibarengi dengan perbaikan jalur ke arah Telaga Ngebel.

Pasalnya banyak masyarakat yang mengeluh jika jalur ke Telaga Ngebel masih terlalu sempit, beberapa ruas jalan juga mengalami kerusakan.***

Baca Juga: Alasan Bandara Dhoho Kediri Tetap Dibangun Meski Dapat Keluhan dari Lanud Iswahyudi

Editor: Wibbiassiddi

Tags

Terkini

Terpopuler