Harapan Ketum PMII dan IMM Ponorogo untuk Pemilu 2024, Semua Pihak Harus Tetap Jaga Netralitas

- 10 Februari 2024, 07:10 WIB
Harapan Ketum PMII dan IMM Ponorogo untuk Pemilu 2024, Semua Pihak Harus Tetap Jaga Netralitas
Harapan Ketum PMII dan IMM Ponorogo untuk Pemilu 2024, Semua Pihak Harus Tetap Jaga Netralitas /Radio Songgolangit

PonorogoNews.com - Pesta demokrasi tinggal menghitung hari. Dua perwakilan pemuda Ponorogo, mengungkapkan harapannya kepada Komisi Pemilu Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Seperti yang dikatakan Khairi Zainul Azis, Ketua PC PMII Ponorogo itu menilai bahwa di tengah isu politik yang panas ini, KPU dan Bawaslu diharapkan mampu menjaga netralitas dan integritasnya sebagai lembaga tinggi demokrasi.

"Karena ini lembaga krusial, jelas diharap netralitasnya, integritasnya, komitmen bagaimana menjalankan tugas negara ini," kata Azis dalam talkshow bersama Radio Songgolangit, Jumat (9/2/2024).

Baca Juga: Wisata Terbaik di Kabupaten Kulon Progo, Jadi Destinasi Wajib untuk Berlibur Bersama Keluarga

Tak hanya KPU dan Bawaslu, ia juga ingin struktur penyelenggara demokrasi terbawah, yakni petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) juga dituntut untuk menjunjung tinggi netralitas dan integritasnya

"Jadi sampai ke KPPS ini melaksanakan kerja-kerja pemilu yang bisa menjunjung tinggi asas netralitas dan memiliki integritas," jelasnya.

Hal senada juga disampaikan Agus Miftakhul Arzaq, Ketua Umum PC IMM Ponorogo. Menurutnya dengan apa yang terjadi di situasi saat ini seperti pencalonan salah satu paslon yang dinilai cacat etik, membuat netralitas dan integritas KPU dan Bawaslu menjadi merosot.

Baca Juga: Ternyata Ini Alasan Bandara Dhoho Kediri Belum Bisa Dibuka untuk Umum, Terkait Izin Penerbangan?

"Soalnya jika kita lihat ke belakang banyak problem perihal pengajuan, da sebagainya. Itu kan terlihat seberapa merosotnya intgritas dari penyelenggara," tuturnya.

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah