Pesan Bupati Ponorogo Saat Memberangkatkan Kontingen Kejuaraan Renang: Pokoknya Pulang Harus Menang

- 2 Mei 2024, 10:15 WIB
Pesan Bupati Ponorogo Saat Memberangkatkan Kontingen Kejuaraan Renang Pokoknya Pulang Harus Menang
Pesan Bupati Ponorogo Saat Memberangkatkan Kontingen Kejuaraan Renang Pokoknya Pulang Harus Menang /PonorogoNews

PonorogoNews.com - Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko memberangkatkan kontingen dalam Kejuaraan Renang Antar Kota/Kabupaten se-Indonesia di Surabaya, pada 2-5 Mei 2024.

Bupati pun berharap kepada 8 atlet yang akan berlaga tersebut. Dengan total 8 atlet, 2 pelatih dan 2 official diberangkatkan dari Rumah Dinas Bupati Ponorogo (Pringgitan), Rabu (1/5/2024).

"Kami memberikan doa yang terbaik untuk anak-anakku mudah-mudahan dengan semangat tinggi sudah berlatih, sudah disiplin kemudian tinggal kita menunjukkan mengimplementasikan dari doa dan latihan lalu ditunjukkan saat berlaga di Surabaya," tuturnya.

Baca Juga: Gara-gara Diang, Belasan Ekor Kambing di Kabupaten Ponorogo Hangus Terpanggang

Tentunya bupati juga berharap besar mereka bisa membawa medali ke Ponorogo, setidaknya 2 sampai 3 medali.

"Pokoknya pulang harus menang itu prinsipnya. Semoga dikabulkan Allah swt, agar kemudian anak semakin hebat semangat jadi kader-kader yang bermental juara," tandasnya.

Sementara itu, Ketua Harian Akuatik Ponorogo, Saiful Hidayat mengungkapkan, untuk kelas kejuaraan yang diikuti kontingen dari Ponorogo adalah 50 meter gaya bebas, 50 meter gaya dada, 50 meter gaya kupu-kupu, 50 meter gaya punggung, 100 meter gaya bebas, 100 meter gaya dada dan 200 meter gaya dada.

Baca Juga: Pasar Malam Ponorogo Sumbang Rp 450 juta PAD, Melebihi Target?

Yang diikuti oleh kontingen dengan kelompok umur (KU) I (15-17 tahun), KU II (13-14 tahun), KU III (11-12 tahun), dan KU IV (10 tahun kebawah).

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah