Lisdyarita Tak Dapat Rekomendasi PDIP, Sugiri Sancoko: Jangan Dipahami yang Aneh-aneh

- 4 Juni 2024, 15:10 WIB
Lisdyarita Tak Dapat Rekomendasi PDIP, Sugiri Sancoko: Jangan Dipahami yang Aneh-aneh
Lisdyarita Tak Dapat Rekomendasi PDIP, Sugiri Sancoko: Jangan Dipahami yang Aneh-aneh /Istimewa

PonorogoNews.com - Beberapa waktu lalu masyarakat Ponorogo dibuat heboh karena rekomendasi dari PDIP pada Pilkada Ponorogo 2024 hanya menyertakan nama Sugiri Sancoko saja tanpa Lisdyarita. Akhirnya banyak yang berandai-anda apakah Lisdyarita tidak dipilih?

Hal tersebut memang menjadi tanda tanya besar, pasalnya setiap kali ditanya siapa pasangannya, Sugiri Sancoko dengan tegas mengatakan Lisdyarita. Alasannya karena sudah merasa cocok selama memimpin Ponorogo selama 2021-2024.

Menanggapi hal tersebut, Sugiri Sancoko akhirnya angkat bicara soal rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan yang telah turun tidak menyertakan nama Lisdyarita.

Baca Juga: Hanindhito Memastikan Proyek Stadion Gelora Daha Jayati Tidak Bakal Mangkrak Demi Jadi Pelengkap Bandara Dhoho

Karena sebelumnya hal tersebut ramai menjadi bahan perbincangan publik dan memunculkan spekulasi yang dianggap Sugiri tidak benar.

"Simpang siur di medsos tentang pengumuman rekom memang saya sudah menerima dari partai, kemudian banyak pertanyaan kenapa kok sendiri? Sehingga semua jangan dipahami yang aneh-aneh," ucapnya kepada wartawan, Senin (3/6/2024).

Bukan tanpa alasan, PDI Perjuangan hanya mendapat 7 kursi DPRD Ponorogo pada Pileg 2024 kemarin.

Meskipun akhirnya mengalami penambahan 3 kursi dari yang sebelumnya hanya 4, namun belum cukup untuk memenuhi syarat mengusung calon berpasangan dari partai yang sama. Karena minimal harus mendapatkan 9 kursi dewan.

Baca Juga: Bakal Perbaiki Jalan Rusak, Bupati Sugiri Sancoko Siap Ngantor di Kecamatan Ngrayun Ponorogo

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah