8 November Bandara Internasional Dhoho Kabupaten Kediri Lakukan First landing, Begini Persiapannya

- 17 Oktober 2023, 18:05 WIB
Runway Bandara Dhoho Kediri
Runway Bandara Dhoho Kediri /Instagram Wikadhohokediri/

PonorogoNews.com - Setelah gagal melakukan first landing pada Agustus 2023, Bandara Dhoho Kediri menjadwalkan ulang penerbangan pertama pada November 2023. Bagaimana persiapan bandar udara di selatan Jawa ini?

Dilansir dari Channel Youtube Wika Gedung, proses pembangunan runway Bandara Dhoho Kediri sudah selesai. Tinggal di tes kemudian bisa digunakan untuk penerbangan atau pendaratan.

Fasilitas lainnya, seperti terminal penumpang sudah memasuki 97 persen, Tower lalu lintas udara sudah memasuki 98 persen, semenara fasilitas lainnya sudah 100 persen.

Artinya, memasuki pertengahan Oktober 2023 progres pembangunan Bandara Dhoho Kediri sudah mencapai 98 persen. 

Pihak pengelola Bandara Dhoho, PT Angkasa Pura I memang merencanakan first landing pada Awal November 2023 mendatang.

Baca Juga: Empat Kursi Kepala Dinas jadi Rebutan, DPRD Ponorogo Anggap Hal yang Positif

Hal itu juga didukung oleh pemkab kabupaten Kediri, Bupati Hanindhito mengharapkan pada awal November Bandara Dhoho bisa beroperasi penuh.

Sebelumnya, Koordinator Bidang Komersial dan Administrasi Tim Ad Hoc Bandara Kediri PT Angkasa Pura I, Zulkifli, mengatakan saat pembukaan, bandara bari ini akan membuka tiga rute pernerbangan.

Yakni dua rute domestik, Kediri-Jakarta, Kediri-Bali dan satu rute internasional Kediri-Jeddah. 

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah