Rute Transportasi Tulungagung-Bandara Dhoho Kediri, Pemkab Bakal Buka Trayek Khusus ke Bandar Udara

- 30 Oktober 2023, 19:05 WIB
Terminal Gayatri, Salah satu Akses menuju Bandar Udara Dhoho Kediri
Terminal Gayatri, Salah satu Akses menuju Bandar Udara Dhoho Kediri /Instagram @Terminalgayatri/

PonorogoNews.com - Bagaimana caranya untuk menuju bandar udara Dhoho Kabupaten Kediri dari Kabupaten Tulungagung, menggunakan trayek apa saja?

Bagi anda warga Tulungagung tidak perlu khawatir, pasalnya pemerintah Kabupaten sudah menjamin akan membuka trayek khusus menuju Bandara Dhoho Kediri.

Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tulungagung, Sujarmani memastikan trayek angkutan umum sudah bisa dibuka saat Bandara Kediri selesai dan siap beroperasi.

Tidak hanya ke bandara Kediri, trayek juga akan menjadi angkutan umum untuk tempat-tempat wisata yang melewati jalur lintas selatan. 

Baca Juga: Mengenal Rute Transportasi Ponorogo-Kediri Lewat Sooko, Jalur Ekstrim Tapi Pemandangan Indah dan Sejuk

Sujarmani menambahkan, trayek dari Bandara Dhoho ke Terminal Gayatri Tulungagung atau sebaliknya akan disediakan 6 armada bus. Semuanya dari PO Harapan Jaya.

Alasan disediakan alat transportasi tersebut adalah untuk memberikan fasilitas, khususnya bagi masyarakat Tulungagung. Lebih lanjut, karena banyak pekerja migran Indonesia yang berasal dari Tulungagung. 

"Mengingat banyak pekerja migran Indonesia (PMI) asal Tulungagung," jelas Jarmani.

Artinya jika anda ingin menggunakan bandar udara Dhoho, maka dari Terminal Gayatri di Tulungagung, bisa naik PO Harapan Jaya dan langsung menuju bandara Dhoho Kediri.

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah