Rute Transportasi Darat Tulungagung-Bandara Dhoho Kediri, Dua PO Bus Ini Siap Layani Penumpang

22 Mei 2024, 16:15 WIB
Rute Transportasi Darat Tulungagung-Bandara Dhoho Kediri, Dua PO Bus Ini Siap Layani Penumpang /Istimewa

PonorogoNews.com - Bagi penumpang yang ingin terbang dari Bandara Dhoho Kediri tidak perlu bingung, pasalnya sudah banyak transportasi darat yang bisa langsung mengantarkan para penumpang ke pintu gerbang bandar udara.

Setelah beroperasi sudah ada dua PO bus yang siap melayani para penumpang, yakni PO Damri dan Harapan Jaya.

Dua PO bus tersebut akan melayani trayek Terminal Tulungagung-Bandara Dhoho, dan Terminal Pare-Bandara Dhoho.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Kediri, Didik Catur juga menegaskan transportasi penunjang bandara Dhoho Kediri sudah siap beroperasi.

Baca Juga: Buka MTQ Tingkat Kabupaten, Sugiri Sancoko Mengatakan Ponorogo Kota Santri Bukan Hanya Isapan Jempol

Dia mengatakan sudah melakukan koordinasi dengan beberapa wilayah di sekitar Kediri untuk memuluskan pembukaan jalur khusus menuju bandara.

"Kami tentunya koordinasi, rapat dengan Kabupaten Kediri juga sehingga ada angkutan dari bandara menuju ke Kota Kediri," ujar Didik Catur dikutip dari Antara News.

"Yang masuk itu Damri dan Harapan Jaya, tapi soal kewenangan bandara yang akan memberikan izinnya."

Dari informasi yang didapatkan, tarif bus yang langsung menghubungkan bandara Dhoho Kediri adalah Rp50.000. Sedang terkait dengan jam operasional, saat ini masih kurang maksimal. Hal ini terjadi karena operasional bandara Dhoho Kediri belum dibuka setiap hari.

Baca Juga: Semakin Ramai Bandara Dhoho Kediri Bakal Terbang Lima Kali dalam Seminggu, Rute Mana Saja yang Beroperasi?

Sebagai informasi, saat ini bandara Dhoho Kediri beroperasi setiap hari Selasa dan Sabtu hanya dengan satu rute penerbangan. Tapi pada Juni 2024 bandara yang dibangun PT Gudang Garam ini akan beroperasi selama 5 hari dalam seminggu.

Selain itu rute penerbangan juga bertambah, Citilink akan terbang setiap hari Selasa hingga Sabtu. Sementara rute baru, Bandara Dhoho Kediri-Balikpapan dibuka pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

Kirim Kargo Bisa Gunakan Bandara Dhoho Kediri

Bandara Dhoho Kediri Terus Berproses, setelah membuka rute Kediri-Balikpapan, bandar udara milik PT Gudang Garam tersebut siap membuka rute pengiriman barang lewat kargo.

Baca Juga: Percaya Hari Baik, Ipong Muchlissoni Pilih Hari Senin untuk Cari Rekomendasi Partai pada Pilkada Ponorogo 2024

Sebagaimana diketahui, saat ini bandara Dhoho Kediri sudah memiliki dua rute penerbangan, yakni Kediri-Jakarta yang sudah beroperasi sejak 5 April lalu. Kemudian ada Kediri-Balikpapan dengan maskapai Super Air Jet yang akan beroperasi pada 6 Juni 2024.

Pada 18 Mei 2024 bandara Dhoho Kediri resmi membuka rute pelayanan kargo, ini dikhususkan untuk mengirim barang-barang. Lantas rute-rute mana saja yang sudah dibuka?

Melansir dari akun Instagram dmkcargo.co.id, mereka siap melayani pengiriman kargo dari bandara Dhoho ke beberapa wilayah di Indonesia.

Baca Juga: Update Persiapan Grebeg Suro Ponorogo 2024, Biaya Rp5,8 Miliar Sudah Terpenuhi?

Legal, Compliance, and Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura 1 Bandara Dhoho Donny A. Novanto menjelaskan jika saat ini masih belum ada pesawat khusus kargo.

Karena itulah pengiriman barang masih menggunakan pesawat penumpang, saat ini hanya tersedia pengiriman ke Jakarta. Karena rute yang sudah dibuka hanya Kediri-Jakarta. Tapi saat penerbangan Kediri-Balikpapan, anda kemungkinan bisa mengirim barang ke Balikpapan.

Sedangkan Koordinator DMK Kargo Cabang Kediri Yoyok Ariyanto, menjelaskan pada awal operasional memang masih melayani satu tujuan saja, yakni Jakarta. Tapi tidak menutup kemungkinan kedepan akan ada rute-rute lain, bahkan bisa melayani ke seluruh Indonesia.***

Editor: Wibbiassiddi

Tags

Terkini

Terpopuler