Spesifikasi Dua Bus yang Bakal Beroperasi di Bandara Dhoho Kediri, Siap Manjakan Penumpang?

- 7 Februari 2024, 14:05 WIB
Bus Damri yang Siap Layani Penumpang Langsung Menuju Bandara Dhoho Kediri
Bus Damri yang Siap Layani Penumpang Langsung Menuju Bandara Dhoho Kediri /Damri

PonorogoNews.com - Meski operasional bandara Dhoho Kediri belum bisa dipastikan, tapi sudah ada dua transportasi darat untuk menunjang mobilitas penumpang.

Sudah ada dua PO bus yang bakal beroperasi di Bandara Dhoho Kediri, yakni PO Damri dan PO Harapan Jaya.

Akan dibuka dua trayek/rute, yaitu dari Terminal Nganjuk-Kota Kediri-Bandara Dhoho dan Terminal Gayatri Tulungagung-Bandara Dhoho Kediri. 

Kehadiran moda transportasi modern ini diharapkan dapat mempermudah dan mempercepat perjalanan penumpang.

Baca Juga: BEM IAIN Ponorogo Deklarasi Komitmen Jaga Reformasi dan Selamatkan Demokrasi Selama Pemilu 2024

Sementara untuk wilayah Kabupaten Kediri, dua perusahaan otobus (PO Bus) tersebut akan memulai perjalanan dari Terminal Pare menuju Bandara Dhoho Kediri. 

Saat ini, telah dilakukan simulasi untuk dua PO Bus yang akan menghubungkan ke Bandara Dhoho Kediri, dengan harapan dapat memberikan kemudahan bagi para penumpang.

Konektivitas jalan menuju Bandara Dhoho Kediri telah dirancang dengan baik. Kedepan diharapkan akan terhubung dengan seluruh wilayah di sekitar Wilis. 

Bupati Kediri, Hanindhito, berharap bahwa wilayah-wilayah sekitar Wilis akan dibangun jalan tol yang langsung terkoneksi dengan Bandara Dhoho Kediri.

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah