Waspada! Bencana Banjir di Kabupaten Ngawi Terjadi di Beberapa Wilayah Hingga Memutus Akses Jalan

- 11 Maret 2024, 11:35 WIB
Waspada! Bencana Banjir di Kabupaten Ngawi Terjadi di Beberapa Wilayah Hingga Memutus Akses Jalan
Waspada! Bencana Banjir di Kabupaten Ngawi Terjadi di Beberapa Wilayah Hingga Memutus Akses Jalan /Polres Ngawi

PonorogoNews.com – Hujan deras mengakibatkan bencana banjir di beberapa wilayah dengan ketinggian air di jalan raya, memutus akses jalan terjadi di Kabupaten Ngawi.

Beberapa kecamatan di Kabupaten Ngawi (10/3/2024) terendam air karena intensitas hujan yang cukup tinggi.

Khususnya bencana banjir tersebut terjadi di Desa Pojok, Kabupaten Ngawi. Jalan raya depan pasar Pojok hingga jalan raya Klampisan yang tergenang tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda dua.

Baca Juga: Kemenag Ponorogo Lakukan Rukyatul Hilal, Hasil Tidak Terlihat dan Puasa Dimulai 12 Maret 2024

“Akibat hujan deras, mengakibatkan jalan raya depan pasar Pojok dan pasar Klampisan sepanjang kurang lebih 2 km tergenang air dan hanya bisa dilewati kendaraan roda empat,” kata Humas Iptu Dian.

Banjir juga melanda Jalan Raya Kwadungan-Kendung, khususnya di Desa Simo dengan ketinggian air 40 cm, sehingga arus lalu lintas dari dan menuju Kwadungan dialihkan.

Kendaraan yang menuju Kwadungan dari arah perbatasan dengan Sawahan, Madiun, diarahkan melalui Sukowidi Kartoharjo, Magetan.

Baca Juga: Fakta Menarik Terkait Bulan Ramadhan 2024, Perbedaan Awal Ramadhan di Indonesia Sudah Biasa?

“Jadi dari arah perbatasan Ngawi-Madiun di Kwadungan dan Sawahan itu lurus masuk wilayah Sukowidi Kartoharjo, Magetan,” kata Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono.

Halaman:

Editor: Wibbiassiddi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah