Haul ke-54 Bung Karno, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Dampingi Megawati Ziarah Makam

- 22 Juni 2024, 20:10 WIB
Haul ke-54 Bung Karno, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Dampingi Megawati Ziarah Makam
Haul ke-54 Bung Karno, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Dampingi Megawati Ziarah Makam /Pdi perjuangan jatim/

PONOROGO NEWS - Dalam rangka memperingati haul ke-54 Presiden pertama RI, Ir. Soekarno (Bung Karno), Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana mendampingi Megawati Soekarnoputri dalam ziarah makam.

Hanindhito Himawan Pramana, yang akrab disapa Mas Dhito, mendampingi Megawati bersama beberapa kepala daerah kader Banteng PDI Perjuangan pada Jumat (21/6/2024).

Beberapa kader yang ikut mendampingi Megawati di antaranya adalah para kepala daerah, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Menseskab Pramono Anung, Mensos Tri Rismaharini, serta kader-kader PDI Perjuangan lainnya.

Di sisi lain, acara tersebut menjadi momentum bagi beberapa kepala daerah yang akan maju dalam Pilkada 2024 untuk bertemu dengan Megawati.

Selain Mas Dhito yang kini kembali maju menjadi calon Bupati Kediri, ada pula Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, serta kepala daerah lainnya.

Baca Juga: Bupati Sugiri Beri Pesan Penting pada Kepala Desa: Jangan Main-main dengan Data

Terkait pencalonannya kembali sebagai calon Bupati Kediri di Pilkada 2024, Mas Dhito mengaku tetap fokus untuk menyelesaikan tugasnya sebagai kepala daerah.

“Saya lebih fokus untuk menyelesaikan tugas-tugas dan PR saya di Kabupaten Kediri karena saya masih memiliki mandat dari rakyat, amanah dari rakyat,” katanya.

Selain itu, Mas Dhito juga mendampingi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri melakukan ziarah ke makam Presiden pertama RI, Ir. Soekarno, di Kota Blitar.

Halaman:

Editor: Jihan Ranna Shafira


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah