Akhir April 2024 Hanya Citilink yang Terbang di Bandara Dhoho Kediri, Super Air Jet dan Batik Air Kapan?

27 April 2024, 18:15 WIB
Akhir April 2024 Hanya Citilink yang Terbang di Bandara Dhoho Kediri, Super Air Jet dan Batik Air Kapan? /Instagram @aviatwice2

PonorogoNews.com - Hingga akhir April 2024 hanya ada satu maskapai penerbangan yang terbang di Bandara Dhoho Kediri, yakni Citilink. Lantas kapan operasional Super Air Jet dan Batik Air kapan?

Sebagaimana diketahui, di bandara Dhoho hanya Citilink yang terbang dari sana, tapi dua maskapai lainnya sebenarnya sudah siap.

Dalam penjelasannya, Juru Bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Aditia Irawati Super Air Jet dan Batik Air sebenarnya sudah mendapatkan izin terbang.

Baca Juga: One Way di Ponorogo Terlanjur Dievaluasi dan Dikembalikan Dua Arah, Netizen Minta Belajar dari Madiun

"Sudah meminta izin rute dan sudah diberikan, tapi belum mulai menjual tiket sepertinya," ujar Aditia saat dimintai keterangan.

Aditia menjelaskan, Super Air Jet dan Batik Air dipastikan akan beroperasi secara penuh di bandara Dhoho Kediri.

"Seharusnya demikian (Super Air Jet dan Batik Air tetap terbang di bandara Dhoho)," jelas Irawati.

Lantas kapan sebenarnya Super Air Jet dan Batik Air menyusul Citilink terbang di bandara Dhoho Kediri?

Baca Juga: Perubahan One Way di Ponorogo Menjadi Dua Arah Diterapkan Minggu 28 April 6 Pagi, Catat Rutenya Agar Tak Salah

Rute-rute Lain di Bandara Dhoho Kediri Siap Dibuka?

Ada 8 rute penerbangan di bandara Dhoho Kediri yang sudah mendapatkan izin, tapi saat ini hanya satu rute penerbangan yang beroperasi, yakni rute Kediri-Jakarta dan sebaliknya.

Tapi Bupati Kediri, Hanindhito berharap kedepan ada banyak rute-rute penerbangan di bandara Dhoho Kediri.

"Semoga penerbangan tujuan kota lain maupun mancanegara bisa secara bertahap beroperasi," ujar Hanindhito.

Baca Juga: Kejari Ngawi Musnahkan Sejumlah Barang Bukti, Salah Satunya Narkoba Jenis Sabu-sabu

Penjualan tiket perdana penerbangan di bandara Dhoho Kediri memang langsung mendapatkan antusias warga yang cukup besar.

Dalam sehari tiket perdana penerbangan bandara Dhoho Kediri sudah habis terjual, ini sekaligus menjadi pertanda baik bagi kelangsungan bandar udara di Selingkar Wilis tersebut.

Karena hanya ada satu maskapai, Bupati Kediri, Hanindhito mengatakan jangan sampai menyesal jika tidak membuka rute penerbangan di bandara Dhoho Kediri.

"Maskapai-maskapai lainnya jangan sampai menyesal kalau nanti tidak buka rute dari (bandara) Kediri," ujar Hanindhito dikutip dari akun instagram Pemkab.Kediri.

Hanindhito berharap ada maskapai lain yang siap membuka rute penerbangan di bandara Dhoho Kediri, karena bandara di Selingkar Wilis ini memiliki potensi yang cukup besar.

Baca Juga: 6 Ayam Bakar di Kabupaten Trenggalek, Pesona Kuliner Kota Gaplek yang Murah Tapi Lezat

Rute-rute transportasi darat juga sudah siap, ini akan membuka konektivitas wilayah-wilayah di Selingkar Wilis.

Sebagaimana diketahui, di sekitar Bandara Dhoho Kediri ada banyak destinasi wisata menarik, seperti pantai, pegunungan dan tari topeng terbesar di dunia, yakni Reog Ponorogo.

Dengan konektivitas itulah, Hanindhito yakin Bandara Dhoho Kediri akan menjadi pintu gerbang menuju wilayah-wilayah di Selingkar Wilis.

Untuk mendukung konektivitas sudah disiapkan beberapa moda transportasi darat, seperti PO Harapan Jaya dan Damri.

"Ini tentunya akan menjadi daya tarik, akan menjadi pintu masuk dan episentrum baru di Jawa Timur dengan adanya bandara Internasional Dhoho," terang Hanindhito.***

Editor: Wibbiassiddi

Tags

Terkini

Terpopuler